Manokwari, 16 Oktober 2023 – Bertempat di ruang Command Center diselenggarakan rapat monitoring dan evaluasi seluruh satker Pengadilan Agama dibawah wilayah hukum PTA Papua Barat. Rapat ini merupakan bagian tak terpisahkan dari proses koordinasi dan pengawasan PTA Papua Barat selaku satker pembina terhadap kinerja satker-satker dibawahnya antara lain PA Manokwari, PA Fakfak, PA Sorong dan PA Sorong.
Kegiatan Monev dibuka secara langsung oleh KPTA Papua Barat Dr. H. AHMAD FATHONI, S.H., M.Hum. Dalam sambutanya beliau mengingatkan kembali kepada seluruh satker dibawah wilayah hukum PTA Papua Barat agar selalu memperbaharui seluruh laporan yang ada agar selalu up-to-date sehingga tidak terjadi temuan-temuan kedepanya.
Selanjutnya Sekretaris PTA Papua Barat Nurmansyah, S.Ag., M.Ag. memimpin jalanya Monev ini didampingi oleh jajaranya yang terdiri dari Kabag Perencanaan dan Kepegawaian – Syamsul Bahri, S.H.I. Kasubag Tata Usaha dan Rumah Tangga Ummu Mukhlisa, S.H., M.H., Kasubag Rencana pogram dan Anggaran – Manik Rochmani, S.H., beserta Kasubag Keuangan dan Pelaporan – Suriakencana, S.E. Diawali dengan pembacaan laporan kinerja dari masing-masing satker terkait Kepegawaian, Keuangan dan IT. Sampai sejauh mana program tersebut berjalan dan apa saja temuan atau kendala yang dihadapi sehingga dapat bersama-sama mencari solusinya.
Adapun poin-poin yang menjadi pokok pembahasan pada kegiatan Monev hari ini adalah sebagai berikut:
- Pelaksanaan penyusunan anggaran
- Pemanfaatan IT
- Dokumen SAKIP LKjIP
- Pelaporan Tahunan, kinerja, monev Bapenas
- SOP
- Penegakan disiplin pegawai dan hakim
- Remunerasi
- Reward dan punishmen
- Dokumen SIKEP
- Pelayanan kepegawaian terutama tentang CUTI
- Kenaikan pangkat pegawai
- KGB
- LHKPN LHKPS
- Dokumen tata laksana
- SK
- Perpustakaan
- Penataan lingkungan kantor
Dokumentasi


Leave a Reply