Rapat Anggota Tahunan KPN Assalam PTA Papua Barat Tahun 2024 dan RK/RAPB Tahun 2025

Manokwari, 21 Januari 2025 – Pengurus Koperasi Pegawai Negeri (KPN) Assalam Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Papua Barat melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2024 sekaligus membahas Rencana Kerja dan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja (RK/RAPB) tahun 2025. Acara ini berlangsung di Command Center PTA Papua Barat dan dihadiri oleh para anggota koperasi, termasuk pimpinan PTA, pegawai, dan PPNPN.

Rapat diawali dengan Pembukaan oleh Ketua PTA Papua Barat, Dr. H. Ahmad Fathoni, SH, M.Hum. Dalam berbagai hal, beliau menekankan pentingnya koperasi sebagai wadah pemberdayaan pegawai ekonomi dan menyoroti pencapaian koperasi selama tahun 2024. Selain itu, KPTA mendorong seluruh anggota untuk berkontribusi aktif dalam mendukung rencana strategi koperasi di tahun mendatang.

Selanjutnya, rapat lanjutan dengan pembahasan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) koperasi. Pembahasan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh kegiatan koperasi berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku dan sejalan dengan visi serta misi KPN Assalam dalam memberikan manfaat maksimal bagi para anggotanya.

Acara puncak merupakan laporan pertanggungjawaban pengurus KPN Assalam untuk tahun buku 2024. Laporan ini mencakup pencapaian kinerja koperasi, penggunaan anggaran, serta program-program yang telah dilaksanakan selama setahun terakhir. Para anggota koperasi turut memberikan masukan dan evaluasi guna peningkatan kinerja di tahun mendatang.

Sebagai penutup, rapat penetapan pengurus koperasi untuk tahun 2025. Dan ditutup dengan sepatah kata oleh pengawas koperasi Musa Sholawat, S.H.I. Proses pemilihan berjalan dengan lancar, menunjukkan semangat kebersamaan dan komitmen seluruh anggota koperasi untuk mendukung keinginan KPN Assalam sebagai lembaga ekonomi yang kredibel dan terpercaya.

Dengan selesainya rangkaian acara, diharapkan KPN Assalam dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi nyata bagi kesejahteraan seluruh anggota di lingkungan PTA Papua Barat.

Dokumentasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita terkini

Komentar Terakhir

Copyright 2023. PTA Pabar News. All Right Reserved.