PTA Papua Barat Turut Serta Dalam Upacara Ziarah Nasional Memperingati HUT RI Ke 78 Di Taman Makam Pahlawan Trikora Manokwari

Manokwari, 16 Agustus 2023 – Dalam rangka memperingati HUT RI ke 78 yang akan jatuh pada tanggal 17 Agustus 2023 besok, maka hari ini dilaksanakan upacara Ziarah Nasional untuk mengenang jasa pahlawan yang telah gugur dalam merebut kemerdekaan RI. Kegiatan yang diikuti seluruh unsur Forkopimda Provinsi Papua Barat ini berlangsung di Taman Makam Pahlawan Trikora Manokwari.

PTA Papua Barat turut serta mengikuti kegiatan tersebut yang diwakili oleh WKPTA Dr. Drs. H. Abdul Ghofur, S.H., M.H. Terlihat pula Pj. Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw yang turut serta dalam upacara ziarah nasional memperingati HUT RI ke 78.

Tepat Pukul 09.00 WIT upacara dimulai dan seluruh peserta telah mempersiapkan diri dalam barisan masing-masing. Adapun yang bertindak sebagai Inspektur upacara pada hari ini adalah Kapolda Papua Barat Inspektur Jenderal Daniel Tahi Monang Silitonga.

Upacara dalam rangka ziarah nasional memperingati HUT RI ke 78 secara umum berlangsung dengan lancar dan tertib. Usai laporan pembubaran dari Komandan upacara kepada inspeksur upacara, acara dilanjutkan dengan tabur bunga di atas makam para pahlawan oleh seluruh peserta upacara yang hadir pada hari ini.

Setelah seluruh rangkaian kegiatan selesai dilaksanakan, seluruh hadirin mengikuti sesi foto bersama tepat di depan monumen taman makam pahlawan.

Dokukmentasi

3 responses to “PTA Papua Barat Turut Serta Dalam Upacara Ziarah Nasional Memperingati HUT RI Ke 78 Di Taman Makam Pahlawan Trikora Manokwari”
  1. Raswin Avatar
    Raswin

    Semoga bisa memotivasi semangat juang kita dlm melaksanakan tugas

  2. Nur yahya Avatar
    Nur yahya

    Smg para pahlawan di terima segala amalnya dan diampuni segala dosanya

  3. M. Hayat Avatar
    M. Hayat

    PTA Pabar mantabb ikuti kegiatan di Pemprov membah keakraban kedua instansi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright 2023. PTA Pabar News. All Right Reserved.